Wartaminangnews.com - Serda Sunarto anggota Koramil-06/Koto Tangah,Kodim 0312/Padang bersama warga melaksanakan kegiatan manunggal diwilayah binaanya.
Babinsa Kelurahan Tabing Banda Gadang, Serda Sunarto menyebutkan kegiatan manunggal di wilayahnya yang di laksanakan 1 tahun sekali dengan hasil rapat rakorbang.
"Sasaran manunggal yakni melakukan pemadatan ruas jalan dan pembersihan rumput liar,"ucapnya.
Menurutnya, kegiatan "manunggal" yang berarti bersatu padu dengan masyarakat, biasanya melalui kerja bakti atau gotong royong. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebersamaan dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta membantu mengatasi kesulitan yang dihadapi warga.
"Kegiatan kerja bakti bersama masyarakat menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi dan membangun kebersamaan, misalnya membersihkan lingkungan, memperbaiki fasilitas umum, dan lain sebagainya,"ujarnya.
0 Komentar