Wartaminangnews.com - Serma Iwan A.P, Babinsa Kelurahan Rawang Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Ketua LPM Rawang. Pertemuan ini membahas langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk membantu masyarakat dalam menghadapi potensi bencana banjir yang kerap terjadi di wilayah Rawang.
Dalam kegiatan tersebut, Serma Iwan A.P menekankan pentingnya koordinasi antara perangkat kelurahan, LPM, serta para tokoh masyarakat guna memastikan kesiapsiagaan warga. Beberapa hal yang dibahas antara lain kesiapan jalur evakuasi, pendataan warga yang tinggal di daerah rawan, serta upaya mitigasi seperti pembersihan drainase dan pengerahan relawan.
Ketua LPM Rawang menyampaikan apresiasi atas perhatian Babinsa dan menyatakan kesiapan pihaknya untuk bersinergi dalam meningkatkan kewaspadaan serta memberikan informasi kepada warga terkait langkah-langkah pencegahan.
Melalui kegiatan Komsos ini diharapkan terwujud kolaborasi yang lebih kuat antara Babinsa dan lembaga masyarakat di Rawang dalam mengantisipasi dan menangani bencana banjir.



0 Komentar