Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Kurao Pagang, Koramil 06/Koto Tangah Kodim 0312/Padang, Serda Jafriadi bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Asnawir serta Dubalang setempat melaksanakan peninjauan Pos Kamling sekaligus menjalin silaturahmi dengan warga.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian aparat kewilayahan dalam meningkatkan keamanan lingkungan serta mempererat hubungan antara TNI–Polri dan masyarakat.
Selama peninjauan, Babinsa bersama tim memberikan imbauan agar warga terus mengaktifkan kembali ronda malam dan menjaga kekompakan dalam menjaga kamtibmas.
Serda Jafriadi menyampaikan bahwa keberadaan Pos Kamling merupakan sarana penting dalam mencegah potensi gangguan keamanan.
Ia mengajak masyarakat untuk berperan aktif dan saling mengingatkan demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman.
Warga menyambut baik kunjungan tersebut dan mengapresiasi perhatian aparat terhadap keamanan wilayah.
Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, Dubalang, dan masyarakat semakin kuat dalam menjaga kondusivitas di Kelurahan Kurao Pagang.



0 Komentar