Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Seberang Padang Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang, Sertu Suhendri, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaan yang sedang melakukan pembersihan area pemakaman.
Kegiatan pembersihan pemakaman ini merupakan kearifan lokal masyarakat Seberang Padang yang rutin dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Selain menjaga kebersihan, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat.
Sertu Suhendri menyampaikan apresiasinya terhadap kepedulian warga yang masih menjaga tradisi positif tersebut. Ia menegaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan masyarakat merupakan bentuk dukungan TNI dalam memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Melalui kegiatan Komsos ini, Babinsa juga mengajak warga untuk terus menjaga kebersamaan, keamanan, serta ketertiban lingkungan, khususnya menjelang datangnya bulan Ramadhan agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan nyaman.



0 Komentar