Wartaminangnews.com - Sertu Koko Afriandi anggota Koramil-01/Padang Barat melaksanakan pam tahun baru Pos PAM depan Hotel Kryad Kota Padang.
Kapolda Sumbar, Irjend Pol Suharyono, Danrem SumbarBrigjen TNI Wahyu Eko Purnomo, Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansyarullah dan rombongan Forkopimda Sumbar mencek pos PAM. Rombongan memberikan bingkisan pada petugas lakukan pengamanan di Pos PAM tersebut.
Sertu Koko Afriandi anggota Babinsa Kelurahan Olo menyatakan, petugas selain melakukan pengamanan juga melakukan pengaturan arus lalu lintas.
"Saat malam tahun baru 2025 arus lalu lintas terlihat padat namun tidak menimbulkan kemacetan,"ucapnya.
Menurutnya, Babinsa bersinergi dengan aparat kepolisian dan instansi terkait lainnya.
“Kami siap memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat selama periode ini. Kehadiran kami di sini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi seluruh masyarakat,"ungkapnya.
0 Komentar