Wartaminangnews.com – Dalam upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan di wilayah binaannya, Sertu Rizaldi, Babinsa Kelurahan Limau Manis Selatan, Koramil 05/Pauh, Kodim 0312/Padang, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Syahkroni, selaku Ketua RW setempat.
Kegiatan tersebut membahas tentang pentingnya kesadaran masyarakat dalam mengelola dan membuang sampah pada tempatnya agar tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan tenteram. Babinsa bersama Ketua RW sepakat untuk terus mengingatkan warga agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan sekitar.
Dalam Komsos, Sertu Rizaldi menegaskan bahwa kebersihan merupakan tanggung jawab bersama dan harus dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu rumah tangga.
Ia juga mengajak warga untuk tidak membuang sampah sembarangan serta menggalakkan kegiatan gotong royong secara rutin.
“Kami bersama Ketua RW terus mengingatkan masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungan. Lingkungan yang bersih akan menciptakan suasana yang nyaman dan menumbuhkan rasa kebersamaan di tengah warga,” ujar Sertu Rizaldi.
Selain itu, Babinsa juga menyampaikan bahwa masalah sampah tidak hanya berdampak pada keindahan lingkungan, tetapi juga dapat memicu berbagai penyakit dan menimbulkan bau tidak sedap. "Oleh karena itu, penting bagi masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran kolektif dalam menjaga kebersihan,"tegas Sertu Rizaldi.
Sementara itu Syahkroni, Ketua RW, menyambut baik langkah Babinsa yang aktif turun ke lapangan dan berkomunikasi langsung dengan warga.
Ia menyampaikan bahwa pihaknya bersama Babinsa akan terus mengimbau warga untuk menjaga kebersihan serta mengadakan kegiatan gotong royong secara berkala.
Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan terjalin kerja sama yang solid antara Babinsa, perangkat RW, dan masyarakat, sehingga tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan tenteram di wilayah Kelurahan Limau Manis Selatan.
0 Komentar