Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-05/Pauh Komsos Bersama Guru SDN 02 Bahas Kegiatan Belajar Mengajar

 



Wartaminangnews.com – Serma Edi Hermanto, Babinsa Kelurahan Cupak Tangah Koramil-05/Pauh Kodim 0312/Padang, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama para guru SDN 02 Cupak Tangah dengan membahas kegiatan belajar mengajar anak-anak di sekolah.

Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai hal terkait proses pembelajaran, kondisi siswa, serta upaya menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan kondusif bagi perkembangan anak. Komsos ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi antara Babinsa dan tenaga pendidik.

Serma Edi Hermanto menyampaikan bahwa pendidikan merupakan fondasi penting dalam membentuk karakter generasi muda. Oleh karena itu, sinergi antara Babinsa dan pihak sekolah perlu terus dijaga demi mendukung kelancaran kegiatan belajar mengajar.

“Kami berharap kegiatan belajar mengajar di sekolah dapat berjalan dengan baik, aman, dan memberikan dampak positif bagi masa depan anak-anak,” ujarnya.

Para guru SDN 02 Cupak Tangah mengapresiasi kehadiran Babinsa yang peduli terhadap dunia pendidikan. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh keakraban.



Posting Komentar

0 Komentar