Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-05/Pauh Komsos dengan Pegawai Kecamatan Jelang Kunjungan Wali Kota ke Huntara Kapalo Koto

 




Wartaminangnews.com – Serda Bambang Arianto, Babinsa Kelurahan Piai Tangah Koramil-05/Pauh Kodim 0312/Padang, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama pegawai Kecamatan dalam rangka persiapan kunjungan Wali Kota ke Hunian Sementara (Huntara) Kapalo Koto.

Komsos ini dilakukan untuk menyamakan persepsi serta berkoordinasi terkait kesiapan wilayah, kelancaran kegiatan, dan keamanan selama pelaksanaan kunjungan Wali Kota. Sinergi antara Babinsa dan aparat kecamatan diharapkan dapat mendukung terselenggaranya kegiatan secara tertib dan aman.

Serda Bambang Arianto menyampaikan bahwa koordinasi yang baik sangat penting guna memastikan setiap agenda berjalan sesuai rencana serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya warga yang berada di Huntara Kapalo Koto.

“Kami siap mendukung penuh kegiatan pemerintah daerah demi kelancaran dan keamanan bersama,” ujarnya.

Pihak kecamatan menyambut baik komsos tersebut dan mengapresiasi peran aktif Babinsa dalam mendukung kegiatan pemerintahan dan kemasyarakatan. Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.


Posting Komentar

0 Komentar