Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-06/KTN Dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Bungo Pasang Aktifkan Pos Ronda

 


Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Bungo Pasang Koramil-06/KTN Kodim 0312/Padang, Serka Hendriato, bersama Bhabinkamtibmas Aipda Zalpriadi, mengajak masyarakat untuk mengaktifkan kembali pos ronda sebagai upaya menjaga keamanan lingkungan.

Ajakan tersebut disampaikan melalui kegiatan komunikasi sosial dengan warga, dengan tujuan meningkatkan kewaspadaan serta mencegah terjadinya tindak kejahatan dan kenakalan remaja di lingkungan kampung.

Serka Hendriato menyampaikan bahwa pos ronda memiliki peran penting dalam menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Dengan keterlibatan aktif warga, diharapkan keamanan lingkungan dapat terjaga dengan baik.

“Keamanan kampung adalah tanggung jawab bersama. Dengan ronda malam, kita bisa mencegah kejahatan dan mengawasi aktivitas remaja agar tidak terjerumus ke hal-hal negatif,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Aipda Zalpriadi yang mengajak warga untuk kembali membangun kepedulian dan kebersamaan melalui kegiatan ronda malam.

Warga Bungo Pasang menyambut baik ajakan tersebut dan berkomitmen untuk mengaktifkan pos ronda secara bergiliran. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh kebersamaan.


Posting Komentar

0 Komentar