Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Gurun Laweh Koramil 06/Koto Tangah Kodim 0312/Padang, Serka Darjad, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan koordinasi lintas sektoral bersama aparat kelurahan, Bhabinkamtibmas, serta unsur terkait lainnya di wilayah binaan.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah kelurahan dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kesiapsiagaan wilayah, khususnya dalam menghadapi berbagai potensi permasalahan di tengah masyarakat.
Serka Darjad menyampaikan bahwa koordinasi yang baik antar unsur sangat penting untuk mempercepat penanganan setiap permasalahan yang muncul, sekaligus memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif.
“Dengan komunikasi yang intens, setiap kendala di lapangan dapat segera diatasi secara bersama-sama,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin kerja sama yang semakin solid antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan aparatur kelurahan dalam mendukung terciptanya stabilitas dan ketertiban di Kelurahan Gurun Laweh.



0 Komentar