Wartaminangnews.com – Serka Zurinaldi, Babinsa Kelurahan Bungus Barat, Koramil 07/Bungus Teluk Kabung, Kodim 0312/Padang, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dengan para pekerja bangunan yang sedang melaksanakan pekerjaan rehabilitasi kantor Koramil.
Kegiatan komsos tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta mempererat hubungan antara Babinsa dengan para pekerja. Dalam kesempatan itu, Serka Zurinaldi juga mengingatkan pentingnya menjaga keselamatan kerja, ketertiban, serta kebersihan lingkungan selama proses pembangunan berlangsung.
Selain itu, Babinsa turut mengajak para pekerja untuk saling bekerja sama dan menjaga keamanan di sekitar lokasi pekerjaan agar kegiatan rehabilitasi kantor Koramil dapat berjalan lancar sesuai rencana.
Melalui kegiatan komsos ini, diharapkan tercipta suasana kerja yang aman, nyaman, serta terjalin hubungan yang harmonis antara Babinsa dan para pekerja bangunan di wilayah Kelurahan Bungus Barat.



0 Komentar