Wartaminangnews.com - Anggota Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang Sertu Rikcy Saputra berada di aula kantor Lurah Sebrang Palinggam, bersama mitra karibnya yaitu ibu Fadilla Fuad,S,kep sebagai pegawai Poskeskel puskesmas seberang Padang melakukan pemeriksaan ibu ibu hamil, ibu menyusui dan anak balita.
Sertu Ricky Saputra selaku Babinsa Kel. Seberang Palinggam melaksanakan pendampingan bersama dengan mitra karib melakukan kegiatan kesehatan secara berkala untuk melihat perkembangan kesehatan bagi ibu-ibu hamil dan balita.
"Kegiatan ini selalu menjadi perhatian dan pantauan oleh Babinsa agar warga masyarakat mendapatkan kesehatan yang layak sehingga dapat memajukan tingkat kesehatan baik untuk saat ini maupun untuk kedepannya,"ungkapnya.
0 Komentar