Wartaminangnews.com - Anggota Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang Sertu B. Suryanto bersama Bhabinkamtibmas dan perwakilan para warga melakukan mediasi dan menerima laporan tentang anak muda pakai knalpot racing atau brong.
Sertu Bambang Suryanto Babinsa Kelurahan Bukit Gado Gado menyebutkan keamanan, ketertiban dan kenyamanan warga masyarakat dari hal-hal yang meresahkan masyarakat menjadi salah satu tugas Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
"Babinsa, bhabinkamtibmas dan perwakilan para warga melakukan mediasi dan menerima laporan tentang adanya aksi atau kegiatan para anak anak remaja yang selalu membuat keributan dengan memakai sepeda motor yang menggunakan knalpot racing,"ucapnya.
Menurutnya, kendaraan pakai knalpot racing sangat membuat tidak nyamannya warga yang dilakukan setiap malam.
"Hal ini ditanggapi positif oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas akan laporan dan keluhan warga tersebut dan kedua mitra karib ini akan mencari solusi bagaimana hal ini tidak terjadi kembali,"pungkasnya.
Babinsa dan Bhabinkamtibmas memanggil orang tuanya dan apabila tidak di indah kan maka Bhabinkamtibmas akan mengambil tindakan secara hukum dengan melakukan pemeriksaan secara akurat baik dari surat-surat kendaraan maupun kelengkapan yang tidak sesuai dengan UU lalulintas akan diadakan pengambilan oleh pihak Lantas Polsek Padang Selatan untuk diberikan efek jera.
"Dari hasil mediasi ini diharapkan warga masyarakat dapat kembali tenang dan nyaman, serta dengan adanya kegiatan ini Babinsa bisa menjadi tempat mengadu agar masyarakat selalu percaya dengan keberadaan mereka,"imbuh Sertu Bambang Suryanto.
0 Komentar