Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Kapolda: Silahkan Masyarakat Kritik Untuk Membangun Dengan Harapan Sumbar Aman, Nyaman dan Tentram

 


Wartaminangnews.com - Kapolda Sumbar, Irjend Pol Gatot Tri Suryanta menyatakan, silahkan masyarakat lakukan kritik untuk membangun.

"Saya ingin dikritik demi kemajuan, sehingga ini menjadi motivasi dengan harapan aman, nyaman dan tentram,"kata Irjend Pol Gatot Try Suryana.

Irjend Pol Gatot Tri Suryana hampir tiga bulan menjadi Kapolda Sumbar lakukan gebrakan yakni program yakni zero tawuran dan zero balap liar di Provinsi Sumbar. Bulan pertama menjabat Kapolda Sumbar langsung gas pol tidak ada tawuran dan balap liar,"tutur Gatot.

Menurutnya, Polda Sumbar melibat semua pihak dalam mendukung program zero tawuran dan zero balap liar di Provinsi Sumbar.

"Alhamdulilah semua mendukung zero tawuran dan zero balap liar,sudah 15 kasus aksi tawuran ditindak di jajaran Polda Sumbar,"pungkasnya.

Setelah dilakukan penelusuran dalam kasus aksi tawuran ini, lanjutnya terlibat tawuran diamankan rata-rata anak dibawah umur, anak putus sekolah. Setelah dilakukan pendalaman mendatangi serta memanggil orangtua diantaranya ada anak miskin.

"Ini menjadi permasalahan bersama soal anak putus sekolah dari keluarga tidak mampu, agar mereka kembali sekolah seperti anak-anak lainnya,"pungkas Gatot.


Terkait Narkoba dan Judi di Sumbar

Gatot Tri Suryanta menjelaskan, dulunya Provinsi Sumbar berada di posisi 6, namun sekarang sudah di posisi dalam kasus penyalahgunaan narkoba.

"Hampir tahanan ada di jajaran Polda Sumbar ini terjerat dalam kasus narkoba, rata-rata terlibat orangtua, generasi muda,"sebutnya.

Dalam mengungkap kasus narkoba, Polda Sumbar akan mendatangkan beberap anjing pelecak dalam mencium dalam narkoba yang disembunyikan pelaku tidak diketahui petugas. "Dalam waktu dekat anjing pelacak ini sudah datang ke Sumbar,"sebut Gatot.

Khusus dalam kasus judi, Polda Sumbar komitmen untuk menindak tegas. Sekarang ini sudah 67 kasus judi diungkap, sedangkan tahun 2024 ada 167 kasus. "Polda Sumbar tidak akan pandang bulu dalam menindak baik kasus narkoba maupun judi,"tegas Gatot Tri Suryanta.

Posting Komentar

0 Komentar