Wartaminangnews.com — Babinsa Kelurahan Mata Air, Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang, Sertu Mauludi Chandra melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama tokoh masyarakat di wilayah binaan.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa membahas pentingnya menjaga keamanan, kerukunan, serta kebersihan, khususnya dalam pelaksanaan aktivitas pekerjaan di dapur Makan Bergizi Gratis (MBG). Hal ini dinilai penting agar kegiatan dapur MBG dapat berjalan dengan aman, tertib, dan higienis.
Sertu Mauludi Chandra menyampaikan bahwa peran serta seluruh unsur masyarakat sangat dibutuhkan untuk menciptakan suasana kerja yang kondusif serta menjaga standar kebersihan demi kesehatan penerima manfaat program MBG.
“Keamanan, kerukunan, dan kebersihan harus menjadi perhatian bersama agar pelaksanaan dapur MBG berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat,” ujarnya.
Melalui kegiatan komsos ini, diharapkan terjalin kerja sama dan sinergi yang baik antara Babinsa dan tokoh masyarakat dalam mendukung keberlangsungan program MBG serta menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis di Kelurahan Mata Air.



0 Komentar