Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-03/Padang Selatan Ajak Warga Aktifkan Kembali Pos Ronda

 


Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Ranah Parak Rumbio, Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang, Sertu Yose Febri melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga untuk membahas koordinasi dengan perangkat RW dan RT terkait pelaksanaan pos ronda di lingkungan setempat.

Dalam komsos tersebut, Sertu Yose Febri menyoroti kondisi pos ronda yang mulai kendor, di mana sebagian warga yang telah terjadwal sering tidak hadir saat waktu jaga ronda. Hal ini dinilai dapat berdampak pada keamanan dan ketertiban lingkungan.

Babinsa mengajak perangkat RW, RT, serta seluruh warga untuk kembali meningkatkan kepedulian dan partisipasi dalam kegiatan ronda malam sebagai upaya menjaga keamanan bersama dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.

Melalui komunikasi dan kesadaran bersama, diharapkan kegiatan pos ronda di Kelurahan Ranah Parak Rumbio dapat kembali berjalan aktif dan efektif demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.


Posting Komentar

0 Komentar