Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-03/Padang Selatan Ajak Warga Tingkatkan Ronda Malam Cegah Aksi Pencurian



Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Batang Arau Koramil 03/Padang Selatan Kodim 0312/Padang, Sertu Abdul Eka Putra, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga, membahas upaya peningkatan kegiatan ronda malam seiring mulai maraknya aksi pencurian di wilayah tersebut.

Dalam Komsos tersebut, Sertu Abdul Eka Putra menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan melalui ronda malam atau siskamling. 

Menurutnya, kebersamaan dan kepedulian warga sangat diperlukan untuk mencegah terjadinya tindak kriminal.

“Dengan mengaktifkan kembali ronda malam, diharapkan dapat menekan angka pencurian dan menciptakan rasa aman bagi masyarakat,” ujar Sertu Abdul Eka Putra.

Warga menyambut baik ajakan tersebut dan menyatakan siap meningkatkan kegiatan ronda malam secara bergiliran serta memperkuat koordinasi antarwarga.

Melalui kegiatan Komsos ini, Babinsa berharap tercipta lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di Kelurahan Batang Arau, sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.



Posting Komentar

0 Komentar