Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-03/Padang Selatan Koordinasikan Penyerahan Pelaku Dugaan Percobaan Pencurian ke Polsek Padang Selatan

 



Wartaminangnews.com – Babinsa Kelurahan Air Manis, Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang, Serda Dede Hidayat melaksanakan koordinasi terkait penyerahan seorang pelaku percobaan pencurian yang terjadi di RT 01 RW 01 Kelurahan Air Manis kepada pihak Polsek Padang Selatan.

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk sinergi antara aparat kewilayahan, masyarakat, dan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Penyerahan pelaku berjalan dengan aman dan tertib, disaksikan oleh perangkat kelurahan serta warga setempat.

Serda Dede Hidayat menyampaikan bahwa langkah ini merupakan upaya penegakan hukum sekaligus memberikan efek jera agar kejadian serupa tidak terulang kembali di wilayah binaan. 

Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada serta segera melaporkan apabila menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

"Dengan adanya koordinasi yang baik antara Babinsa, warga, dan pihak kepolisian, diharapkan situasi kamtibmas di Kelurahan Air Manis tetap aman, kondusif, dan terjaga dengan baik,"pungkas dia.


Posting Komentar

0 Komentar