Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-06/KTN Bersama Dubalang Silaturahmi dengan Pihak Kelurahan

 


Wartaminangnews.com — Babinsa Kelurahan Pasia Nan Tigo Koramil-06/KTN Kodim 0312/Padang, Serda Hefri Doni, bersama Dubalang Jon Kenedi, melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan pihak kelurahan sebagai upaya mempererat hubungan serta meningkatkan koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang baik antara Babinsa, unsur adat, dan aparatur kelurahan. Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai hal terkait kondisi wilayah, keamanan lingkungan, serta peran masing-masing unsur dalam menciptakan situasi yang kondusif di tengah masyarakat.

Serda Hefri Doni menyampaikan bahwa sinergi antara Babinsa, dubalang, dan pihak kelurahan sangat penting dalam mendukung pelaksanaan tugas pembinaan teritorial. Dengan komunikasi yang baik, setiap permasalahan yang muncul di tengah masyarakat dapat diselesaikan secara cepat dan tepat.

“Melalui silaturahmi ini, kita berharap kerja sama dan koordinasi semakin solid demi terciptanya lingkungan yang aman, tertib, dan harmonis,” ujar Babinsa.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat antara Babinsa, tokoh adat, dan aparatur kelurahan dalam menjaga keamanan serta ketenteraman wilayah Kelurahan Pasia Nan Tigo.

Posting Komentar

0 Komentar