Wartaminangnews.com — Babinsa Kelurahan Kuranji Koramil 05/Pauh Kodim 0312/Padang, Sertu Adrianto NDP, melakukan koordinasi dengan warga setempat untuk melaksanakan gotong royong (goro) membersihkan material sisa bencana banjir dan tanah longsor di Kampung Bukit Guo RT 01 RW 06 Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji, Kota Padang.
Kegiatan goro tersebut digerakkan bersama Yon TP 844 dan masyarakat sekitar sebagai upaya percepatan pemulihan akses jalan kampung yang sempat tertutup material longsor dan lumpur akibat bencana alam.
Pembersihan dilakukan agar jalur tersebut kembali dapat dilalui oleh warga dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Sertu Adrianto NDP menyampaikan bahwa gotong royong bersama ini merupakan bentuk kepedulian dan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menghadapi dampak bencana.
Ia juga mengajak warga untuk tetap menjaga kebersamaan serta meningkatkan kewaspadaan, mengingat kondisi cuaca yang masih tidak menentu.
“Dengan kebersamaan dan kerja sama, dampak bencana dapat kita atasi bersama sehingga aktivitas warga bisa kembali normal,” ujarnya.
Warga Kampung Bukit Guo menyambut baik kehadiran Babinsa dan personel Yon TP 844 yang turun langsung membantu proses pembersihan. Mereka berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut hingga kondisi lingkungan benar-benar pulih.
Melalui kegiatan goro ini, diharapkan akses jalan kampung kembali normal, lingkungan menjadi lebih aman, serta terjalin hubungan yang semakin erat antara TNI dan masyarakat di wilayah Kelurahan Kuranji.



0 Komentar