Wartaminangnews.com - Anggota Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang Sertu Erich Smon menghadiri rapat evaluasi KSB - FPRB di Masjid At Taqwa Dagang Saiyo Jl. Belawan RT 01 RW 01 Kelurahan Teluk Bayur.
Babinsa Kelurahan Teluk Bayur,Sertu Erich Smon menyebutkan dalam rapat pembahasan rembuk dan kordinasi antara KSB bersama Kelurahan dan Pembuatan berita acara penyerahan barang inventaris Tangguh Bencana.
"KSB sepakat terus kordinaai bersama kelurahan dalam mitigasi bencana,"ucapnya.
Menurutnya, kehadiran KSB di kelurahan sangat penting.
"KSB sangat penting karena mereka meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat, memberikan pelatihan, dan membantu dalam tanggap darurat bencana, sehingga meminimalisir dampak negatif dan mempercepat pemulihan,"ungkapnya.
Hadir pada acara rapat tersebut antara lain Plt Lurah,Babinpotmar,Bhabinkamtibmas,Ketua LPM,Ketua RW/RT,Ketua KSB Kel.T.bayur Dan Ketua FPRB Kelurahan Teluk Bayur.
0 Komentar