Mari bersama sama kita sukseskan acaranya

 


Babinsa Koramil-03/Padang Selatan,Kodim 0312/Padang Hadiri Buka Bersama

 


Wartaminangnews.com - Anggota Koramil 03/Padang Selatan, Kodim 0312/Padang Sertu Suhendri menghadiri buka bersama di salah satu rumah warga diwilayah binaanya.

Hadir pada kesempatan buka puasa ini Babinsa, lurah, Ketua LPM, Ketua RW, Ketua RT dan perangkat desa lainnya. 

Babinsa Kelurahan Seberapa Padang,Sertu Suhendri menyebutkan,kegiatan berbuka puasa ini bertujuan untuk mengikat tali silaturahmi dan menambah keharmonisan antar unsur aparatur kelurahan hingga nanti nya kerja sama dilapangan dapat berjalan dengan lancar dan sukses tanpa ada kendala.

"Kehadiran Babinsa melalui silaturahmi berbuka puasa bersama dapat menumbuhkan kedekatan untuk selalu hidup rukun dan saling menghormati,"ucapnya.

Kegiatan berbuka puasa ini diakhiri dengan sholat Maghrib berjamaah dengan tempat seadanya namun rasa kehangatan dan kebahagiaan terpancar dari wajah seluruh undangan berbuka puasa hingga acara selesai dan para undangan kembali ke rumah masing-masing.






Posting Komentar

0 Komentar